Apa itu KM-ITB?




KM-ITB adalah singkatan dari Keluarga Mahasiswa ITB. Pada hampir setiap kaderisasi di ITB hal ini tentunya sering diberikan agar mahasiswa tidak lupa. Nah semoga ketikan ulang gua ini bermanfaat buat kalian, terutama yang belum pernah melalui kaderisasi di ITB sebelumnya.

Konsep Organisasi Internal KM-ITB

Organisasi kemahasiswaan ITB berada di dalam sistem ITB, akan tetapi secara struktural tidak berada di bawah rektor dan memiliki otonomi penuh untuk menentukan kehidupan organisasinya. Di sisi lain, organisasi mahasiswa mengakui bahwa rektor adalah penanggung jawab sistem ITB.

Keseluruhan pernyataan ini memberi arti bahwa organisasi kemahasiswaan merupakan bagian dari masyarakat kampus yang demokratis, yang masing-masing memiliki wewenang penuh untuk menjalankan aktivitasnya di dalam fungsi dan bidang masing-masing.

Sifat Organsasi Kemahasiswaan

- Mandiri
- Kekeluargaan
- Adil
- Aspiratif dan partisipatif
- Representatif
- Efektif dan efisien
- Transparan

Keanggotaan

Seluruh mahasiswa S1 (Program Sarjana) ITB adalah anggota Keluarga Mahasiswa ITB (KM-ITB)

Tujuan

1. Ikut serta mengusahakan tujuan pendidikan untuk membentuk sarjana yang berbudi pekerti, cakap, mandiri, berwawasan luas, demokratis, dan bertanggung jawab.
2. Memberikan dorongan kepada mahasiswa untuk menjadi pemimpin dan penggerak dalam kehidupan bangsa.
3. Ikut serta menyumbangkan karya dan pikiran dalam penataan kehidupan bangsa.
4. Memupuk dan membina rasa persaudaraan dan kekeluargaan di lingkungan civitas akademika.
5. Mengusahakan kesejahreraan material dan spiritual serta memperjuangkan kepentingan mahasiswa di lingkungan kampus.

Kelengkapan Organisasi KM-ITB


Kongres

Kongres KM-ITB merupakan perwujudan dari kedaulatan tertinggi dalam organisasi kemahasiswaan ITB. Kongres KM-ITB terdiri dari perwakilan (Senator) Himpunan Mahasiswa Program Studi. Oleh karena itu, Kongres KM-ITB memegang peran tertinggi dalam KM-ITB mencakup penentuan dan pengawasan atas pelaksanaan orientasi kehidupan organisasi kemahasiswaan.

Kabinet

Kabinet KM-ITB adalah badan eksekutif pelaksana program-program skala KM-ITB sesuai dengan mandat anggota KM-ITB yang direpresentasikan Kongres KM-ITB. Oleh karena itu, kabinet KM-ITB bertanggung jawab kepada kongres. Kabinet berwenang untuk membuat keputusan.

Keputusan yang dianggap perlu dalam pelaksanaan garis-garis kebijakan kemahasiswaan KM-ITB. Menentukan prioritas dan mengkoordinasikan himpunan dan unit, untuk program dengan kriteria kebutuhan seluruh mahasiswa dan program agenda terpusat, setelah mendapatkan persetujuan dari Kongres KM-ITB.

HMJ

Himpunan Mahasiswa Jurusan (Program Studi) merupakan badan kelengkapan KM-ITB di tingkat program studi, yang memiliki ciri dan karakteristik khas sesuai dengan keilmuan program studinya. Himpunan mahasiswa program studi bersifat otonom didalam struktur KM-ITB, artinya himpunan mahasiswa memiliki wewenang penuh atas program dan aktivitasnya di tingkat program studi.

Akan tetapi tetap memiliki hubungan koordinatif dengan kabinet KM-ITB. Himpunan mahasiswa jurusan berkewajiban mengirim senator kepada kongres KM-ITB serta memberikan sumberdaya kepada kabinet KM-ITB untuk program kebutuhan seluruh mahasiswa dan program agenda terpusat yang telah disetujui oleh kongres.

UKM

Unit Kegiatan Mahasiswa nerupakan badan kelengkapan KM-ITB yang mengakomodasi pemenuhan kebutuhan dan pengembangan terkait minat, bakat, kreasi, dan hobi spesifik mahasiswa. Unit kegiatan mahasiswa bersifat otonom di dalam struktur KM-ITB, sehingga unit memiliki wewenang penuh atas prgram dan aktivitasnya.

Akan tetapi tetap memiliki hubungan koordinatif dengan kabinet KM-ITB. Apabila unit kegiatan mahasiswa memiliki aspirasi tentang kebijakan mahasiswa di ITB maka aspirasi itu dapat disampaikan kepada Kongres.

Tim Beasiswa

Tim Beasiswa adalah badan independen eksekutif yang dalam kegiatannya bersifat sosial dan tidak politis. Tim beasiswa bertanggung jawab terhadap Kongres KM-ITB yang sah dan seluruh mahasiswa ITB dalam penyelenggaraan beasiswa KM-ITB.

Jalur Aspirasi KM-ITB


sumber: Buku Sakti OSKM ITB 2015




2 komentar:

  1. Jadi secara tidak langsung, KM ini menjadi ormawa terbesar yang menaungi organisasi dibawahnya ya ka?
    Nah untuk anggkta inti yang memberdayakan KM tsb siapa dan bagaimana prosesnya ka??

    Terima kasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya betul, nah nanti akan ada yang namanya Kabinet KM ITB yang dipimpin oleh K3M ITB (Ketua Kabinet Keluarga Mahasiswa ITB). Kabinet ini yang akan menjadi lembaga eksekutif di KM ITB. Nanti ada oprecnya dan ada proses seleksi untuk dapat menjadi anggota dari suatu departemen/divisi.

      Kemudian nanti akan ada Kongres dan MWA-WM yang jadi lembaga lain untuk mendukung kegiatan di KM ITB.

      Hapus